Categories: produk

by Admin

Share

Categories: produk

by Admin

Share

Pada sebuah bangunan khususnya sekolahan pasti Anda pernah mendengan istilah kawat duri atau kawat berduri. Kawat duri yang terpasang pada pembatas sebuah bangunan memiliki tujuan untuk mencegah hewan ataupun mencegah siswa siswinya melewati batas tersebut. Tidak hanya di sekolahan, kawat duri ini juga biasanya terpasang pada rumah bahkan pabrik pabrik besar yang bertujuan untuk mencegah orang jahat memanjat pagar. Lalu apa itu kawat duri? Berapa macam jenisnya? Dan berapa harganya? Baca selengkapnya pada artikel berikut

Pengertian Kawat Duri

Kawat Duri adalah kawat yang terbuat dari besi dengan beragam bentuk yang dapat di gunakan sebagai pengaman untuk pagar anti maling yang biasanya di pasang pada pagar pembatas.

Fungsi Kawat Duri

Kawat Duri juga memiliki beberapa fungsi di antaranya sebagai berikut:

  • Melindungi rumah dari orang jahat
  • Mencegah Hewan Predator masuk
  • Melindungi daerah pabrik, gudang, ataupun proyek yang di pasangi kawat duri
  • Mengamankan bila ada perang, demokrasi, dan kerusuhan lainnya

Jenis – Jenis Kawat Duri

Kawat Duri juga memiliki berbagai jenis antara lain sebagai berikut:

  • Kawat Duri Silet BTO 22 (Razor wire)

Jenis kawat duri  ini bisa juga di sebut dengan (Razor wire) yang memiliki ukuran panjang  silet 22mm. Kawat jenis ini sering di pakai untuk melindungi pagar sekolahan, rumah, gedung dan bangunan lainnya, memiliki fungsi sama seperti di atas yaitu untuk pengaman pagar. Kawat Duri Silet BTO 22 ini terbuat dari kawat strip logam dengan tepi yang tajam berbentuk silet.

  • Kawat Duri Silet BTO 30 (Razor wire)

Kawat Duri Silet BTO 30 juga memiliki spesifikasi yang sama dengan kawat duri silet BTO 22 namun hanya berbeda di ukuran panjang siletnya saja, yaitu memiliki ukuran panjang silet 30mm, untuk kegunaannya pun sama seperti kawat duri silet BTO 22 salah satunya untuk melindungi pembatas benteng atau pagar dari manusia ataupun hewan.

  • Kawat Duri lokal

Kawat duri lokal merupakan kawat yang di lengkapi dengan runcing seperti duri yang terbuat dari kawat galvanis, kawat duri lokal memiliki panjang 60 meter. Kawat Duri biasanya di pasangkan pada pagar BRC, atau pagar rumah biasa, ataupun pada tiang langsung.

 

Tata Cara Memasang Kawat Duri

  • Memakai Alat Pelindung diri

Sebelum melakukan pemasangan kawat duri pada pagar atau tiang kita harus menggunakan pelindung diri seperti sarung tangan, sepatu , kaca mata, sepatu bot dan lain sebagainya, yang tujuannya untuk melindungi diri kita dari tajamnya kawat duri tersebut.

  • Menentukan lokasi pagar ataupun tiang

Dalam pemasangan kawat duri juga harus memperhatikan lokasi mana yang harus di pasang seperti di dinding, pagar, ataupun di tiang.

  • Ukuran pasang / kebutuhan pemasangan

Hal ini juga harus di perhatikan pada saat pemasangan kawat duri pada pagar ataupun pada tiang, karena bertujuan untuk menghindari penggunaan kawat duri secara berlebihan.

  • Bersihkan Area Pemasangan

Pada saat mau melakukan pemasangan kawat duri kita juga harus memperhatikan daerah atau area yang mau di pasangkan kawat duri tersebut, karena unuk menghindari atau memastikan tidak ada benda yang mengganggu pada saat proses pemasangan.

  • Siapkan Tiang Penyangga

Pada saat proses pemasangan kawat duri kita harus menyiapkan tiang sebagai media pengait kawatnya, tentunya dalam hal ini kita juga harus memperhatikan tinggi pada tiangnya agar sesuai dengan kebutuhan, kemudian tiang tersebut di tanam kuat pada tanah.

  • Mengaitkan Kawat Duri

Selanjutnya bukalah gulungan atau roll an kawat duri tersebut secara perlahan, lalu kaitkan ujung kawat duri pada tiang ujung ke tiang lainnya, agar pengait kawat duri terikat dengan kuat biasanya di las ataupun di ikat.

  • Pasang Kawat

Langkah terakhir yaitu dengan memasang kawat duri dengan cara di tarik secara kuat namun jangan terlalu di tarik karena bisa menyebabkan kerusakan pada kawat duri tersebut.

Kesimpulan

Demikian penjelasan tentang kawat dur, jenis kawat duri , ukuran, harga dan tatacara pemasangannya. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah pengetahuan bagi Anda yang membacanya. Jika Anda membutuhkan Kawat Duri berkualitas secara online Anda sudah berada di website yang tepat, karena kami menjual kawat duri berbagai jenis dan ukuran dengan harga bersaing.

 

STAY IN THE LOOP

Subscribe to our free newsletter.

Don’t have an account yet? Get started with a 12-day free trial

Related Posts

  • Besi wide flange atau WF merupakan salah satu tipe yang cukup banyak dipakai dalam konstruksi besar. Material ini memang memiliki banyak kelebihan jika dibandingkan dengan material jenis lainnya. Salah satu yang menarik dari wide flange adalah kekuatan tekan dan tarik yang cukup tinggi. Disisi lain bobotnya juga tidak terlalu berat. Sedangkan tingkat kepadatannya cukup tinggi. […]

  • Besi wide flange dibuat dari material khusus yang tidak boleh rapuh atau mudah roboh. Kegunaannya yang khusus untuk menopang beban berat mengharuskannya terbuat dari material kuat. Ketika material ini rapuh dan mudah roboh, maka struktur bangunan juga pasti akan dalam bahaya. Jika bangunan tersebut adalah gedung, maka bisa saja membahayakan orang yang berada dalam gedung. […]

  • Berbagai merk pipa di bawah ini bisa dijadikan referensi ketika harus mencari pipa yang sesuai untuk proyek Anda: 1. Nippon Steel Rekomendasi pertama adalah Nippon Steel, merupakan merk yang paling populer di kalangan masyarakat Indonesia. Anda dapat menemukan berbagai pipa yang memiliki klasifikasi berbeda menyesuaikan dengan kebutuhan setiap jenis industri, seperti industri konstruksi hingga perkapalan. […]

  • Berbeda dengan ketiga proses di atas, proses pembuatan pipa besi ini dilakukan dengan menuangkan besi panas ke dalam cetakan khusus. Ini merupakan metode tertua yang digunakan dalam sistem pemipaan. Cara pembuatan pipa besi cor antara lain: Vertical Casting Process Metode vertikal ini telah banyak digunakan pada tahun 1845. Caranya dengan menempatkan pasir di sekitar pola […]