Categories: produk

by Admin

Share

Categories: produk

by Admin

Share

Terdapat beberapa penjelasan kelebihan genteng metal pasir ini. Penjelasan ini akan membantu kamu mempertimbangkan untuk menggunakan genteng ini atau tidak. Berikut adalah penjelasannya.

Kelebihan 1: Ringan

Atap rumah yang berbahan dasar metal cocok digunakan untuk daerah-daerah yang rawan gempa. Mengapa demikian? Atap metal memiliki resiko patah lebih rendah jika dibandingkan dengan atap beton dan keramik. Selain itu, genteng metal memiliki berat yang ringan. Jika terjadi gempa yang berpotensi menghancurkan bangunan, atap metal tidak akan langsung patah dan jatuh menimpa penghuni rumah. Tetapi masih bisa ditahan dengan plafon karena bebannya yang ringan. Berbeda dengan atap beton dan keramik yang berpotensi cepat patah dan jatuh. Akibatnya, hal tersebut bisa membahayakan penghuni rumah karena beresiko tertimpa runtuhan atap.

Kelebihan 2: Anti Karat

Kelebihan kedua dari genteng metal berpasir ini adalah anti karat. Bahan metal terkadang membuat calon pengguna memiliki kekhawatiran. Salah satu kekhawatirannya adalah berkarat. Apalagi jika benda dengan bahan tersebut akan digunakan untuk luar ruangan, yang pastinya merasakan secara langsung perubahan cuaca. Atap metal pasir tidak akan membuat kamu memiliki kekhawatiran terhadap hal-hal yang disebutkan di atas. Atap ini melalui pewarnaan dengan oven yang berdampak baik pada ketahanan genteng. Warna pada atap menjadi lebih tahan lama dan juga membuat atap menjadi tahan terhadap karat. Selain itu, atap metal pasir dilapisi dengan lapisan antikarat. Jadi kamu bisa say goodbye untuk karat pada atap jika menggunakan atap jenis ini.

Kelebihan 3: Mudah Dipasang

Kelebihan dari atap metal pasir yang ketiga adalah pemasangannya mudah. Atap ini memiliki ukuran lebar 80 cm dengan ketebalan 0.20 mm / 0.25 mm / 0.30 mm / 0.35 mm. Memiliki ukuran yang lebar membuat pemasangan menjadi cepat karena bisa menutup area lebih lebar pula. Ketebalan atap yang tidak terlalu tebal juga membuat atap menjadi ringan jika melakukan mobilisasi. Hal ini sudah pasti mempermudah pemasangan rangka atap. Selain itu, prosedur pemasangannya juga mudah dan tidak ribet.

Kelebihan 4: Meredam Suara

Kelebihan keempat dari genteng metal pasir ini adalah mampu meredam suara. Saat turun hujan, suara air yang jatuh ke atap rumah akan mengganggu jika kita tidak bisa memilih dengan baik jenis atap yang digunakan. Menggunakan atap rumah yang terbuat dari bahan metal berpasir akan mengurangi kebisingan tersebut. Kamu tidak akan lagi terganggu dengan suara bising rintikan hujan, tetapi kamu akan menikmati suara tersebut sebagai pengantar tidur atau suara penenang.

STAY IN THE LOOP

Subscribe to our free newsletter.

Don’t have an account yet? Get started with a 12-day free trial

Related Posts

  • Di dunia konstruksi, ketepatan pengukuran merupakan elemen kunci yang tidak bisa diabaikan. Alat ukur presisi seperti mikrometer sekrup memiliki peran penting dalam memastikan kualitas dan standar tinggi pada setiap proyek, mulai dari pengukuran bahan hingga verifikasi ketebalan material. Meskipun sering digunakan di berbagai industri manufaktur dan permesinan, pentingnya mikrometer sekrup dalam dunia konstruksi sering kali […]

  • Material bangunan berkualitas merupakan kunci utama dalam memastikan proyek konstruksi berjalan dengan lancar dan menghasilkan bangunan yang tahan lama. Bahan-bahan berkualitas tinggi memberikan jaminan keamanan, efisiensi, dan daya tahan yang lebih baik dibandingkan material biasa. Kontraktor profesional selalu menekankan pentingnya pemilihan material yang tepat untuk mencapai hasil terbaik, baik dari segi struktur maupun estetika. Selain itu, […]

  • Kayu merupakan bahan baku yang fleksibel, serbaguna, dan salah satu bahan baku konstruksi yang berkelanjutan. Hal tersebut terjadi karena kayu diperoleh dari hasil penebangan pohon, baik di hutan alam, hutan tanaman industri (HTI) atau lokasi lainnya. Kayu telah digunakan sebagai bahan bangunan selama ribuan tahun. Bahan baku yang serbaguna ini selain digunakan untuk konstruksi bangunan, […]

  • Penggunaan konstruksi baja untuk pembangunan kini semakin populer di Indonesia. Jika dulu konstruksi kayu lebih dipilih untuk membangun rumah atau tempat ibadah maka konstruksi baja lebih sering dipakai untuk pembangunan gedung kantor, gedung pencakar langit, pusat perbelanjaan, pabrik besar, jembatan, dan sebagainya. Namun kini konstruksi baja juga sudah banyak dipakai untuk membangun rumah dan tempat tinggal, baik […]