Categories: KONTRAKTOR, News

by Admin

Share

Categories: KONTRAKTOR, News

by Admin

Share

Berbicara mengenai tipe hunian, umumnya developer membedakannya ke dalam tujuh tipe, yakni 21, 36, 45, 54, 60, 70 dan 120. Ketujuh tipe-tipe rumah tersebut adalah yang umum di desain oleh developer. Yuk, kenali macam-macam tipe rumah tersebut.

Tipe Rumah 21

Tipe rumah 21 adalah tipe rumah yang paling kecil dibangun oleh pengembang perumahan karena hanya memiliki ukuran rumah berkisar 3 x 7 meter. Rumah tipe ini tergolong tipe rumah dengan desain sederhana karena biasanya hanya terdiri dari 1 carport terbuka, 1 kamar tidur, 1 ruangan multifungsi sebagai dapur dan ruang makan atau ruang keluarga dan 1 kamar mandi.

Tipe Rumah 36

Salah satu hunian dengan ukuran yang pas dan tepat untuk kamu yang baru berkeluarga adalah rumah dengan tipe 36, rumah yang dibangun dan mempunyai luas bangunan sebesar 36 meter persegi. Rumah tipe ini biasanya dibangun pada sebuah tanah yang berukuran minimal sebesar 60 meter persegi hingga 72 meter persegi.

Secara umum, rumah dengan tipe ini biasanya memiliki konstruksi, 2 buah kamar tidur, sebuah ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga ataupun dapur. Rumah tipe ini juga biasanya mempunyai sebuah kamar mandi yang berada di tengah antara kamar tidur utama dan kamar tidur anak.

Tipe Rumah 45

Rumah dengan tipe 45 termasuk tipe favorit yang paling banyak dicari oleh masyarakat di Indonesia. Arsitektur pun banyak tertarik melakukan desain untuk tipe rumah ini karena terbilang lebih leluasa lantaran punya lahan yang lebih luas.

Rumah tipe 45 sudah mulai memasuki segmen middle-low. Rumah tipe 45 umumnya dibangun dengan dimensi 6 x 7,5 meter. Luas tanah rumah tipe 45 umumnya sekitar 72, 90 dan 96 meter persegi. Karena punya lahan lebih luas, rumah tipe ini biasanya memiliki 1 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 ruang tamu yang cukup besar.

Tipe Rumah 54

Rumah dengan tipe 54 punya lahan yang lebih luas. Rumah dengan tipe ini umumnya punya bangunan dengan dimensi 9 x 6 meter dan 13,5 x 4 meter. Tak jarang developer juga membuat rumah ukuran 8 x 7 meter dan menyebutnya sebagai rumah tipe 54.

Rumah dengan dimensi tersebut biasanya dibangun di atas tanah seluas 120 hingga 150 meter persegi. Dalam tipe ini, penghuni sudah memiliki 2-3 kamar tidur, 2 kamar mandi, serta ruang tamu dan ruang makan yang cukup luas serta dapur yang cukup luas.

Tipe Rumah 60

Rumah tipe 60 merupakan tipe favorit untuk kalangan middle up. Ruangan yang luas serta taman yang lebih luas membuat rumah tipe 60 menarik untuk dimiliki. Rumah dengan dimensi 6×10 ini biasanya dibangun di atas tanah seluas 120-150 meter persegi.

Rumah ini umumnya memiliki 3 kamar tidur dan 2 kamar mandi sebagai standarnya. Ruang tamu yang dimiliki juga besar dan memadai untuk dijadikan tempat berkumpulnya keluarga besar.

STAY IN THE LOOP

Subscribe to our free newsletter.

Don’t have an account yet? Get started with a 12-day free trial

Related Posts

  • Dalam arsitektur modern, baja bukan hanya digunakan sebagai elemen struktural, tetapi juga menjadi bagian dari estetika desain. Material ini memungkinkan arsitek menciptakan bentuk-bentuk yang lebih inovatif dan futuristik tanpa mengorbankan kekuatan bangunan. Dengan sifatnya yang kuat namun fleksibel, baja dapat digunakan untuk membangun gedung pencakar langit, jembatan megah, hingga fasad bangunan dengan desain unik yang […]

  • Material bangunan berkualitas merupakan kunci utama dalam memastikan proyek konstruksi berjalan dengan lancar dan menghasilkan bangunan yang tahan lama. Bahan-bahan berkualitas tinggi memberikan jaminan keamanan, efisiensi, dan daya tahan yang lebih baik dibandingkan material biasa. Kontraktor profesional selalu menekankan pentingnya pemilihan material yang tepat untuk mencapai hasil terbaik, baik dari segi struktur maupun estetika. Selain itu, […]

  • Sebelum memilih bahan bangunan, penting untuk mempertimbangkan kualitas dan daya tahannya terhadap berbagai kondisi lingkungan. Bahan yang berkualitas tinggi akan memberikan ketahanan terhadap cuaca ekstrem, kelembaban, serta tekanan mekanis, sehingga bangunan lebih awet dan aman digunakan dalam jangka panjang. Selain itu, faktor keamanan juga menjadi hal utama, seperti memilih bahan yang tidak mudah terbakar, tidak […]

  • “Kontraktor” adalah penyedia jasa konstruksi yang bertanggung jawab untuk menyelesaikan proyek konstruksi sesuai dengan kontrak yang telah disepakati dengan klien. Kontraktor juga dapat diartikan sebagai seorang pemborong. Tugas utama seorang kontraktor adalah untuk memastikan bahwa pekerjaan selesai tepat waktu, sesuai dengan spesifikasi, dan dalam anggaran yang telah disepakati. Kontraktor juga bertanggung jawab untuk mengatur tenaga […]